Senin 21 Feb 2022 11:01 WIB

Prasasti Batu Terbesar Ditemukan di Najran Arab Saudi

Prasasti Batu Terbesar Ditemukan di Najran saudi arab.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Muhammad Hafil
Prasasti Batu Terbesar Ditemukan di Najran Arab Saudi
Foto: Arab News
Prasasti Batu Terbesar Ditemukan di Najran Arab Saudi

IHRAM.CO.ID,NAJRAN -- Penemuan arkeologi dan prasasti batu di Najran, yang dibuat pada masa awal Islam, merupakan sumber sejarah yang penting. Hal ini bisa digunakan untuk mendokumentasikan kehidupan sosial pada masa itu.

Selain itu, temuan tersebut mengandung bukti warisan manusia dari ribuan tahun yang lalu, sekaligus merupakan bukti nyata keaslian peradaban Islam dan penyebaran warisan yang berharga.

Baca Juga

Dalam kunjungan lapangan di kota Najran, Saudi Press Agency mencatat banyak prasasti dan gambar arkeologi kuno. Beberapa di antaranya berasal dari awal abad pertama Hijriah, di pegunungan Al-Zarwaa Al-Darib, Qarn Al-Zaafaran dan Al Markab.

Dilansir di Arab News, Senin (21/2), teks-teks yang tergambar bervariasi, dari puisi, ayat-ayat Alquran, kalimat-kalimat dakwah, doa, hingga nama-nama orang. Prasasti lainnya ditulis dalam aksara Musnad, Nabatean dan Kufi.

Tak hanya itu, dalam perjalanan tersebut juga ditampilkan kedalaman peradaban dan sejarah wilayah tersebut selama tiga abad sebelum Islam.

Otoritas Warisan Saudi menyatakan keinginan mereka dalam melanjutkan kerja lapangan, dengan tujuan merekam barang antik dan prasasti arkeologi di wilayah tersebut.

Hingga saat ini, hampir 200 situs arkeologi dan sejarah telah terdaftar di Najran. Penggalian terus dilakukan untuk mengungkap situs, prasasti dan gambar. 

Sumber:

https://www.arabnews.com/node/2028581/saudi-arabia

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement