Selasa 26 Apr 2022 22:07 WIB

Pengusaha Irak Memaniskan Ramadhan dengan Kreasi Kurma

Produk ini dikemas dalam pilihan kotak hadiah yang elegan dengan desain rumit.

Rep: mgrol135/ Red: Ani Nursalikah
Pengusaha Irak Memaniskan Ramadhan dengan Kreasi Kurma
Foto:

Pohon itu telah menjadi bagian integral dari sejarah Irak. Diperkirakan telah dibudidayakan selama lebih dari 4.500 tahun. Daunnya juga telah digunakan untuk membuat tempat berteduh dan daunnya dianyam menjadi tikar dan produk lainnya.

Di tengah meningkatnya minat untuk menghidupkan kembali industri kurma, Labeeb Kashif Al Gitta mendirikan perusahaan rintisan agritech, Nakhla, yang berbasis di Baghdad, kata Arab untuk kurma, pada 2018.

Mereka menawarkan layanan budidaya, panen dan pembersihan untuk pohon kurma di seluruh Baghdad baik di rumah atau tempat umum, dengan biaya berlangganan dan bagian dari pendapatan dari panen. Perusahaan menjual bagiannya dari hasil panen dengan merek sendiri.Meskipun dimulai dengan hanya beberapa lusin pohon palem, sekarang mereka memelihara ribuan. Mereka pun telah dianugerahi perawatan lebih dari 12 ribu pohon di Baghdad oleh pemerintah kota setempat.

Bulan lalu ia menerima investasi enam digit dari Euphrates Ventures, dana ventura yang berfokus di Irak. “Pohon kurma selalu dianggap sebagai harta nasional di Irak. Saat ini ada lebih dari 19 juta pohon kurma, tujuh juta di antaranya tidak produktif. Kami ingin mengubah itu,” kata Kashif Al Gitta dikutip dalam sebuah pernyataan setelah dana tersebut diterima.

Perusahaan berencana meluncurkan aplikasi selulernya pada pertengahan tahun dan memiliki rencana untuk mengintegrasikan elemen AI dan 'Internet of Things' (IoT) ke dalam layanannya. “Ada potensi besar dalam menghidupkan kembali pertanian di Irak, tetapi kami ingin melampaui itu dan mengintegrasikan teknologi terbaru ke dalam layanan kami,” katanya.

https://www.thenationalnews.com/mena/iraq/2022/04/20/iraqi-entrepreneurs-sweeten-ramadan-with-gourmet-dates/

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement