IHRAM.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Lembaga Tabung Haji (TH) Malaysia menggelar Manasik Musim Haji Perdana 1443 H/2022 M. Kegiatan dilakukan secara bertahap di seluruh tanah air, mulai 15 hingga 29 Mei.
Dalam keterangannya, TH mengatakan hal ini adalah pelatihan terakhir bagi calon jamaah haji, sebagai platform revisi dan pelengkap kursus haji yang dilakukan secara nasional.
Dilansir di Bernama, Senin (23/5/2022), sebanyak 14.306 jamaah haji Malaysia akan menunaikan ibadah haji tahun ini.
Managing Director dan Chief Executive Officer TH group, Datuk Seri Amrin Awaluddin, mengatakan tujuan utama penyelenggaraan Pelatihan Haji Perdana adalah untuk menghasilkan jemaah haji yang berilmu dan percaya diri.
"Para calon jamaah haji menjalani sesi-sesi praktis seperti tawaf, sa'i, lempar jamrah dan ritual lainnya secara berkelompok, untuk memberikan gambaran yang benar tentang Tanah Suci. Melalui kursus ini, kami menunjukkan kepada mereka suasana nyata selama haji,” ujar dia.
Lebih lanjut, ia juga menyarankan agar seluruh calon jamaah haji terpilih tahun ini mengikuti pelatihan tersebut, yang akan digelar di negara bagian masing-masing.
"Ambil kesempatan ini untuk merevisi dan jika ada pertanyaan, tanyakan kepada petugas TH dan pemandu yang hadir selama kursus," lanjutnya.
Sementara itu, Ketua Majelis Agama Islam Selangor Tan Sri Abdul Aziz Mohd Yusof berpesan kepada calon jamaah haji untuk berkumpul, saling menghormati dan menghindari keributan guna memastikan kelancaran ibadah haji.
"Yang terpenting, calon jamaah haji perlu menjaga kesehatannya mulai sekarang. Lakukan olahraga ringan dan minum air putih yang cukup agar tetap sehat sebelum berangkat ke Tanah Suci," kata dia.
Mengingat pandemi Covid-19 belum berakhir, kebersihan pribadi harus diprioritaskan. Jika jamaah merasa tidak sehat, ia mengingatkan agar segera pergi ke klinik TH untuk perawatan, sehingga kondisinya tidak semakin parah.
Sebanyak 2.700 jamaah asal Selangor mengikuti Pelatihan Haji Perdana 2022 yang diselenggarakan oleh TH dan Departemen Agama Islam Selangor di Masjid Sultan Salahuddin Abdul Aziz Shah.
Sumber:
https://www.bernama.com/en/general/news.php?id=2083525