IHRAM.CO.ID, MANILA -- Muslim Filipina yang akan menunaikan ibadah haji ke Arab Saudi dapat memperoleh akomodasi langsung untuk paspor mereka, di jalur kehormatan Departemen Luar Negeri (DFA) di semua kantor konsuler nasional.
Dalam informasi yang beredar, jalur khusus kehormatan ini dibuka untuk Muslim Filipina dan tersedia mulai 23 Mei hingga 3 Juni, menjelang haji di bulan Juli.
“DFA akan membantu warga Muslim Filipina yang akan menunaikan ibadah haji tahun ini untuk mendapatkan paspor reguler mereka melalui Courtesy Lane. Seperti yang saya katakan, kami akan menemukan cara,” kata Sekretaris DFA Teodoro Locsin Jr. di Twitter miliknya, dikutip di Global Nation, Senin (23/5/2022).
Menurut DFA, seseorang harus menunjukkan Sertifikat Keanggotaan Suku Muslim Filipina yang dikeluarkan oleh Komisi Nasional Muslim Filipina agar memenuhi syarat untuk akomodasi jalur kehormatan.
Selain itu, lembaga tersebut juga menyarankan pelamar bahwa persyaratan dokumen untuk penerbitan paspor harus dipenuhi. Adapun daftar persyaratan yang dimaksud bisa diakses di situs web DFA.
Sebelumnya, Kerajaan Arab Saudi mengumumkan kebijakannya untuk mengizinkan 1 juta jamaah haji dari seluruh dinia untuk berpartisipasi tahun ini.
Ibadah haji merupakan salah satu dari lima rukun Islam, yang mana itu harus dilakukan oleh umat Islam yang memiliki kemampuan, setidaknya sekali dalam hidup mereka.