Senin 20 Jun 2022 11:49 WIB

Arab Saudi Terima Jamaah Haji Gelombang Pertama Melalui Pelabuhan Jadidah-Arar

Pelabuhan Jadidah-Arar menyambut kedatangan jamaah haji.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Muhammad Hafil
Arab Saudi Terima Jamaah Haji Gelombang Pertama Melalui Pelabuhan Jadidah-Arar
Foto: Arab News
Arab Saudi Terima Jamaah Haji Gelombang Pertama Melalui Pelabuhan Jadidah-Arar

IHRAM.CO.ID,RIYADH -- Kementerian Urusan Islam, Dakwah dan Penyuluhan Arab Saudi, menerima kedatangan gelombang pertama peziarah dari Irak, Ahad (19/6/2022). Mereka sampai di Saudi melalui pelabuhan Jadidah-Arar, di wilayah perbatasan utara.

Sebagai bentuk layanan kepada jamaah, Kementerian melalui petugasnya di lokasi telah menugaskan beberapa pengkhotbah dan penerjemah untuk menanggapi pertanyaan seputar keagamaan dan ibadah haji dari para peziarah.

Baca Juga

Dilansir di Riyadh Daily, Senin (20/6/2022), pihak otoritas juga membagikan satu set pamflet dan buklet kepada para peziarah. Hal ini bisa digunakan sebagai panduan yang akan membimbing dan mengajari mereka tentang ketentuan ritual, dengan mudah dan meyakinkan.

Buku panduan tersebut dibuat sesuai dengan Bimbingan Nabi Muhammad SAW dan tersedia dalam bahasa yang berbeda. Di sisi lain, mereka juga mendistribusikan salinan Alquran yang dicetak oleh Kompleks Raja Fahd.

 

Di lokasi pelabuhan, Kementerian Urusan Islam juga menyediakan layar desktop digital yang berisi materi yang dapat diunduh jemaah melalui ponsel mereka. Tampilan tersebut akan menjelaskan tentang ritual haji, sekaligus semua instruksi yang dibutuhkan oleh peziarah dari awal perjalanan haji hingga akhir ritual.

Para peziarah Irak yang tiba di pelabuhan memuji upaya Kerajaan Saudi, serta kerja tak kenal lelah mereka untuk melayani dan memfasilitasi perjalanan haji bagi semua peziarah dari berbagai negara.  

Sumber:

http://alriyadhdaily.com/article/34b54dc1011f4cd29f9b14798e8a0d43

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement