IHRAM.CO.ID,TASIKMALAYA -- Warga di Kampung Panyusuhan, Desa Pakemitan Kidul, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya, digegerkan dengan penemuan bayi pada Senin (11/7/2022) pagi. Bayi itu diduga dibuang oleh orang tuanya.
Kapolsek Ciawi, AKP Karyaman, mengatakan, penemuan itu berawal dari adanya seorang warga yang mendengar suara tangisan bayi pada Senin sekitar pukul 04.00 WIB. Warga itu kemudian mencari sumber suara tangisan bayi tersebut.
"Saksi kemudian menemukan bayi yang baru dilahirkan di simpan di tangga jalan gang," kata dia, Senin.
Menurut Karyaman, warga itu lalu berinisiatif membawa bayi tersebut ke Puskesmas Ciawi. Warga itu juga melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Ciawi.
Setelah menerima laporan, aparat kepolisian langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dan mendatangi Puskesmas Ciawi. Berdasarkan keterangan dari petugas puskesmas, kondisi bayi dalam keadaan sehat.
"Bayi berjenis kelamin perempuan dengan berat 2.200 gram dan panjang 44 sentimeter," kata dia.
Karyaman mengatakan, pihaknya telah meminta keterangan saksi-saksi. Saat ini, polisi masih mencari CCTV untuk mencari pelaku yang meninggalkan bayi di tempat itu.