Rabu 10 Aug 2022 10:30 WIB

Seorang Bayi Lahir di Udara dalam Penerbangan Jeddah Menuju Kairo

Kelahiran berjalan normal tanpa komplikasi.

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Flynas. Seorang Bayi Lahir di Udara dalam Penerbangan Jeddah Menuju Kairo
Foto: flynas.com
Flynas. Seorang Bayi Lahir di Udara dalam Penerbangan Jeddah Menuju Kairo

IHRAM.CO.ID, JEDDAH -- Seorang bayi laki-laki dilahirkan di dalam pesawat pada Ahad (7/8/2022). Bayi tersebut lahir dalam penerbangan dari Jeddah menuju Kairo, Mesir.

 

Baca Juga

Dilansir dari Saudi Gazette, Rabu (10/8/2022), seorang wanita muda Mesir yang hamil melahirkan bayinya di pesawat Flynas penerbangan No. XY565. Wanita berusia 26 tahun itu melahirkan di udara. 

Keluarga mereka di Mesir sangat senang menyambut anggota baru mereka. Bayi laki-laki tersebut merupakan penumpang tambahan saat penerbangan mendarat di Kairo. 

 

Awak pesawat bertindak cepat dan meminta bantuan dokter yang ada di pesawat. Mereka membantu wanita itu melahirkan bayinya. Kelahiran berjalan normal tanpa komplikasi. Ibu serta bayinya dalam keadaan sehat.

Saat pesawat tiba di Bandara Internasional Kairo, tim ambulans memeriksa kondisi ibu dan anaknya. Ibu dan bayi segera dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan kesehatan lebih lanjut.

https://saudigazette.com.sa/article/623781/SAUDI-ARABIA/Baby-born-in-mid-air-on-flynas-duringflight-from-Jeddah-to-Cairo

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement