Rabu 31 Aug 2022 19:06 WIB

Respek, Sadio Mane dan Noussair Mazraoui tak Pegang Bir di Foto Tahunan

Sadio Mane dan Noussair Mazraoui adalah pemain sepak bola Muslim Bayern Muenchen.

Rep: mgrol135/ Red: Ani Nursalikah
Dua pemain Muslim di raksasa sepak bola Jerman Bayern Muenchen tidak memegang gelas bir dalam pemotretan promosi tahunan karena keyakinan agama mereka. Respek Sadio Mane dan Noussair Mazraoui, tak Pegang Bir di Foto Tahunan
Foto: @FCBayernEN
Dua pemain Muslim di raksasa sepak bola Jerman Bayern Muenchen tidak memegang gelas bir dalam pemotretan promosi tahunan karena keyakinan agama mereka. Respek Sadio Mane dan Noussair Mazraoui, tak Pegang Bir di Foto Tahunan

IHRAM.CO.ID, MUENCHEN -- Dua pemain Muslim di raksasa sepak bola Jerman Bayern Muenchen tidak memegang gelas bir dalam pemotretan promosi tahunan karena keyakinan agama mereka.

Sebagai bagian dari kemitraan dengan pabrik bir lokal Paulaner, para pemain Bayern Muenchen tampak memegang segelas bir sambil mengenakan lederhosen tradisional.

Baca Juga

Dilansir About Islam, Selasa (30/8/2022), media Sports Brief melaporkan, pemain Muslim Senegal Sadio Mane dan pemain Muslim Maroko Noussair Mazraoui memutuskan tidak memegang bir. Mane duduk di depan, sementara Mazraoui berdiri di samping Jamal Musala di baris ketiga.

Keputusan para pemain telah banyak dipuji oleh banyak orang di media sosial. Para pemain menahan diri dari berpose dengan minuman beralkohol karena bertentangan dengan keyakinan agama Islam.

Islam mengambil sikap tegas dalam melarang minuman keras. Muslim dilarang minum atau bahkan menjual alkohol. Aturan umum dalam Islam adalah bahwa setiap minuman yang membuat orang mabuk ketika diminum adalah haram, baik dalam jumlah kecil maupun besar, apakah itu alkohol, obat-obatan, minuman kismis yang difermentasi atau yang lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement