Jumat 05 Aug 2016 09:24 WIB

Asrama Haji Bekasi Siap Sambut Calon Jamaah Haji

Calon haji kloter 8 dari Embarkasi Jakarta-Bekasi yang sebelumnya menginap di hotel kembali memasuki Asrama Haji Bekasi, Jawa Barat, Senin (24/8).
Foto: ANTARA FOTO/Risky Andrianto
Calon haji kloter 8 dari Embarkasi Jakarta-Bekasi yang sebelumnya menginap di hotel kembali memasuki Asrama Haji Bekasi, Jawa Barat, Senin (24/8).

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Asrama Haji Jawa Barat Embarkasi Jakarta-Bekasi telah merampungkan 100 persen persiapan sarana dan prasarana persinggahan 29.988 calon jamaah haji 2016 asal wilayah setempat.

"Kalau mereka tiba malam ini pun kita sudah siap menyambut," kata petugas Sekretariat Asrama Haji Jabar Iwan Fahri di Bekasi, Kamis (5/8).

Kloter pertama calon jamaah haji asal Jabar dijadwalkan tiba di Asrama Haji pada Senin (8/8) dari 27 kota/kabupaten di Jawa Barat."Persiapan sudah dilakukan sejak jauh-jauh hari. Evaluasi kesiapan kami menyambut dan menampung jemaah pun sudah dilakukan tiga tahap," katanya.

Evaluasi tersebut dilakukan oleh Kementerian Agama, Dinas Kesehatan Kota Bekasi dan Kementerian Kesehatan. Pengecekan dilakukan pada sarana dan prasarana gedung, kebersihan lingkungan, sampel makanan, tempat tidur, toilet, air baku, kelistrikan, septic tank, dan lainnya.

"Dari hasil evaluasi, sempat ada beberapa kendala sarana prasarana, seperti lampu padam dan palfon yang bocor," katanya.

Menurut dia, kendala ini terjadi pascapenyewaan gedung kepada pihak umum sebelum musim haji tiba.

"Namun semua kekurangan tersebut sudah diperbaiki dan asrama haji dinyatakan sudah siap menyambut para jemaah," katanya.

Dikatakan Fahri, lokasi penginapan calon haji di Gedung Mina A, Mina B, Mina C dan Mina D sudah seluruhnya siap. Selain itu, sejumlah fisik Gedung Utama yang menjadi lokasi penginapan para petugas penyelenggara ibadah haji juga telah dipersiapkan dengan baik.

"Rata-rata kamar sudah bisa ditempati maksimal sepuluh calon haji. Kamar untuk petugas juga sudah dicat dan sejumlah plafonnya sudah diperbaiki," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement