REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Calon anggota jamaah haji (calhaj) asal Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG), Siti Mian Sarean yang berusia 101 tahun tampak tetap segar bugar dan sehat begitu tiba di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA), Madinah, Arab Saudi, Jumat (19/8), pukul 02.07 WAS.
"Alhamdulillah Allah SWT kasih umur yang panjang dan kesehatan yang prima sehingga bisa jalani rangkaian ibadah haji", kata Siti Mian Sarean saat tiba di Bandara Madinah.
Nenek kelahiran Jakarta, tanggal 6 Desember 1915 ini, berbagi tips agar tetap sehat bugar, yaitu: pola makan yang teratur dan tidak berlebihan, gaya hidup sederhana, jangan suka mengeluh, syukuri dan nikmati apa yang ada serta semua apapun yang kita lakukan semata-mata hanya karena Allah SWT.
Siti Mian pertama kalinya menginjakkan kaki di Tanah Suci, didampingi oleh anak dan mantunya yang tergabung dalam Kloter JKG 16. Menempati pemondokan di Hotel Wefadah Al Zahra Madinah, wilayah markaziah gharbiah.