Jumat 16 Aug 2019 04:53 WIB

Berapa Jumlah Jamaah Haji dari Eropa dan Amerika?

Amerika Selatan memiliki jumlah jamaah terendah tahun ini yaitu hanya ada empat orang

Rep: Retno Wulandari/ Red: Agung Sasongko
Haji
Foto: AP/Hassan Ammar
Haji

IHRAM.CO.ID,  MAKKAH -- Yayasan Panduan Haji Turki, Eropa, Amerika dan Australia merilis sebuah statistik yang menggambarkan jumlah jamaah haji dari berbagai negara di dunia. Berdasarkan statistik tersebut, total jamaah haji dari Turki, Eropa, Amerika dan Australia tahun ini mencapai 232.652 orang.

Disiarkan Saudi Press Agency, Benua Eropa menempati urutan teratas, dengan 157.209 jamaah yang mewakili 42 negara. Dari jumlah tersebut, warga Turki mendominasi dengan 82.784 jamaah, Inggris 23.843 jamaah, Rusia 23.789 jamaah, Prancis 13.554 jamaah dan diikuti oleh Belanda 4166 jamaah.

Benua Amerika Utara berada di urutan kedua dengan total 46.479 jamaah yang datang dari dua negara yaitu Amerika Serikat 14.118 dan Kanada 3.236 peziarah dari Kanada. Sedangkan jamaah dari negara-negara Asia Tengah mencapai 24.603. Jamaah haji dari Uzbekistan sebanyak 7.456 orang, Kyrgyzstan 6015, Tajikistan 5.869, dan Kazakhstan 3026, dan Turkmenistan 2.226.

Semantara itu, jamaah haji dari Benua Australia berjumlah 3.897. Australia mendominasi dengan 3.347 jamaah, Selandia Baru 390, Fiji 157,dan Kepulauan Solomon hanya 3 jamaah.

Terakhir, jumlah jamaah dari Amerika Tengah dan Karibia mencapai 370 yang berasal dari 10 negara. Sebagian besar jamaah ini berasal dari Trinidad dan Tobago sebanyak 312 orang dan Barbados 24 orang. Sedangkan Amerika Selatan memiliki jumlah jamaah terendah tahun ini yaitu hanya ada empat orang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement