Rabu 14 Jul 2021 19:05 WIB

GMTI 2021: Indonesia Melorot ke Posisi Empat

Indonesia termasuk dalam negara yang konsisten masuk posisi enam besar.

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Agung Sasongko
Jamaah berbuka puasa bersama di halaman Masjid Al-Hakim, Padang, Sumatera Barat, Kamis (15/4/2021). Masjid Al-Hakim yang merupakan ikon wisata halal di kota itu menyediakan sebanyak 150 paket buka puasa setiap hari selama bulan Ramadhan.
Foto: Antara/Iggoy el Fitra
Jamaah berbuka puasa bersama di halaman Masjid Al-Hakim, Padang, Sumatera Barat, Kamis (15/4/2021). Masjid Al-Hakim yang merupakan ikon wisata halal di kota itu menyediakan sebanyak 150 paket buka puasa setiap hari selama bulan Ramadhan.

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Posisi Indonesia turun dalam Global Muslim Travel Index 2021 dari peringkat pertama ke peringkat keempat. Laporan GMTI 2021 yang diluncurkan hari ini, Rabu (14/7) oleh lembaga pemeringkat global CrescentRating masih menobatkan Malaysia di posisi pertama, diikuti oleh Turki, Arab Saudi, Indonesia, dan Uni Emirat Arab.

Founder dan CEO CrescentRating dan HalalTrip, Fazal Bahardeen menyampaikan Indonesia termasuk dalam negara yang konsisten masuk posisi enam besar dalam GMTI 2020. Indonesia dan Uni Emirat Arab punya score penilaian yang sangat dekat sehingga bersaing ketat.

Baca Juga

Indonesia punya score GMTI 73 sementara Uni Emirat Arab sebesar 72. Arab Saudi lebih tinggi dengan nilai 76, Turki 77 dan Malaysia 80. Penilaian tersebut meliputi parameter access (10 persen), communication (20 persen), environment (30 persen), dan services (40 persen).

Secara lebih detail, penilaian menyeluruh termasuk pada konektivitas, infrastruktur transportasi, komunikasi, promosi destinasi, kolaborasi stakeholder, layanan bandara, kedatangan pengunjung, keamanan, akomodasi, hingga kondisi cuaca.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement