Selasa 21 Sep 2021 22:06 WIB

Produk Halal Indonesia Jadi Perhatian di Halal Expo Nigeria

Produk makanan dan minuman halal Indonesia jadi perhatian di Halal Expo Nigeria

Produk Halal (Ilustrasi)
Foto:

Kepala ITPC Lagos Hendro Jonathan menambahkanmeskipun sertifikasi halal di Nigeria belum diwajibkan, tetapi beberapa organisasi muslim Nigeria telah menerbitkan sertifikasi halal.

"Saat ini, sertifikasi halal belum menjadi syarat kewajiban di Nigeria, sehinggaNigeria belum memiliki badan sertifikasi halal yang didukung secara resmi oleh Pemerintah Nigeria. Namun, beberapa organisasi muslim Nigeria telah menerbitkan sertifikasi halal dan beraliansi dengan beberapa badan sertifikasi halal dunia," imbuhnya.

Hal itu, lanjut Hendro, merupakan peluang bagi Indonesia untuk meningkatkan ekspor produk mamin halalHalal Expo Nigeria 2021 merupakan pameran dagang internasional yang menampilkan produk-produk yang memiliki sertifikasi halal.Produk-produk tersebut antara lain makanan, minuman, fesyen muslim, serta jasa sertifikasi halal.

Hingga hari terakhir penyelenggaraan Halal Expo Nigeria, tercatat 600 pengunjung hadir secara fisik dari beberapa state di Nigeria.Berdasarkan data Global Islamic Economy Report 2020/2021, Indonesia berada pada peringkat ke-4 dan Nigeria berada di peringkat ke-13 berdasarkan nilai indikator ekonomi.Sedangkan, di kategori makanan halal, modest wear, serta media dan rekreasi, secara berurutan Indonesia berada di peringkat ke-4, ke-3 dan ke-5 dunia.

Sementara itu, Nigeria merupakan satu satunya negara di Afrika berperingkat 15 besar berdasarkan indikator keseluruhan.Hal ini termasuk dalam kategori pembiayaan syariah dan modest fashion.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement