IHRAM.CO.ID, CAPE TOWN -- Komunitas Muslim di Wynberg merasa cemas pergi ke masjid setelah penembakan mematikan. Dilansir dari laman EWN pada Rabu (13/10), Seorang pria tewas dan dua lainnya terluka dalam dugaan serangan terkait geng pada Jumat (8/10).
Salah seorang Muslim di Wynberg mengaku, mendengar suara tembakan yang keras dapat terdengar di jalan yang jauh dari rumahnya. Dia kerap mendatangi masjid, akibat peristiwa penembakan tersebut ia menjadi khawatir pergi ke masjid untuk pergi shalat Jumat ini.
"Kami pasti harus berpikir dua kali sebelum meninggalkan rumah. Kami biasanya berjalan kaki untuk mengunjungi orang tua kami, yang juga tinggal di sekitar sini, tetapi kami jelas tidak melakukannya lagi," kata pria itu.
Sementara Detektif Unit Anti-Gang membuat terobosan dalam kasus pembunuhan ketika mereka menangkap seorang pria berusia 32 tahun di Heideveld pada Senin (11/10). Tersangka pembunuhan akan hadir di pengadilan pada Rabu (13/10).