IHRAM.CO.ID, LAMPUNG UTARA -- Dompet Dhuafa yang mengelola zakat, infak, sedekah dan wakaf (Ziswaf) sedang mencetak generasi penghafal Alquran melalui Pusat Belajar Mengaji (PBM) Az-Zahra Dompet Dhuafa. PBM Az-Zahra ini dibangun oleh dana wakaf di lahan wakaf seluas 2,3 hektare.
Tempat yang akan melahirkan para pecinta dan penghafal Alquran tersebut berada di Jalan Lintas Sumatera, Desa Cahaya Negeri, Kecamatan Abung Barat, Kabupaten Lampung Utara, Provinsi Lampung. Para santri di PBM yang sedang belajar Alquran tanpa dipungut biaya sepeser pun, karena telah ditanggulangi oleh instrumen Ziswaf yang dikelola Dompet Dhuafa.
Pengelola PBM Az-Zahra Dompet Dhuafa, Ustaz Surya Aripin, menyampaikan, pembangunan PBM sedang berlangsung, tapi sejak 28 Juni 2021 kegiatan belajar Alquran sudah mulai dilakukan. Meski sistem pendidikannya belum formal, sekarang ada sekitar 190 santri dari berbagai kecamatan di sekitar PBM yang rutin belajar Alquran.
"Sebanyak 190 santri itu tidak tinggal di PBM, mereka tinggal di rumah masing-masing dan belajar Alquran secara rutin di PBM," kata Ustaz Surya saat diwawancarai Republika di PBM Az-Zahra Dompet Dhuafa, Kamis (14/10).
Ia mengatakan, ada juga santri yang tinggal 24 jam di PBM. Selain belajar Alquran dan ilmu agama, mereka juga diajari untuk bercocok tanam, beternak dan membuat kolam ikan untuk memenuhi kebutuhan skala rumahan.