Senin 08 Nov 2021 03:01 WIB

Seluruh Pejabat Kota Beragama Islam, Hamtramck Cetak Sejarah

Seluruh anggoa dewan kota Hamtrack beragama Islam

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Agung Sasongko
Muslim Amerika

dewan, menekankan bahwa dewan akan selalu menghormati semua agama. "Di dalam Balai Kota, kami bertanggung jawab atas penduduk ... kami melakukan tanggung jawab kami berdasarkan undang-undang,” sambungnya.

Khalil Refai, salah satu dari tiga kandidat dewan yang baru dan peraih suara terbanyak, mengatakan dia akan fokus pada isu-isu kebijakan dan bahwa dia menghormati keragaman agama di Hamtramck, kota yang pernah dikenal sebagai kantong Katolik Polandia.

"Saya mencalonkan diri untuk menyelesaikan masalah sehari-hari yang dihadapi komunitas kami," kata Refai. 

"Memperbaiki saluran pembuangan dan pipa timah kami, menemukan cara-cara kreatif untuk meningkatkan pendapatan kota dan menciptakan Balai Kota yang lebih transparan dan inklusif adalah semua masalah penting yang kami dengar selama kampanye. Saya menantikan untuk memecahkan masalah ini dengan rekan-rekan saya. Saya bangga Hamtramckan, dan saya senang tinggal di komunitas yang memiliki banyak orang dengan latar belakang agama yang berbeda."

Sementara, hingga kini persentase penduduk Muslim di Hamtramck tidak diketahui secara jelas karena sensus Amerika tidak menanyakan tentang agama. Namun perkiraan berdasarkan data sensus leluhur menunjukkan bahwa sekitar setengah penduduk kota itu adalah Muslim. 

Sekitar 25 persen dari kota ini adalah keturunan Arab, kebanyakan dari mereka berasal dari Yaman, dan 27 persen adalah keturunan Asia, kebanyakan dari mereka Bangladesh, menurut data sensus 2019.

Hampir semua orang Yaman adalah Muslim, sedangkan orang Amerika Bangladesh di Hamtramck adalah campuran dari Muslim, Hindu, Buddha, dan Kristen. Ada juga beberapa Muslim Bosnia dan Muslim Afrika-Amerika yang tinggal di Hamtramck.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement