Jumat 19 Nov 2021 15:15 WIB

Empat Cara Memiliki Kedamaian Hati

Ada empat cara agar memiliki kedamaian hati.

Rep: Ratna Ajeng Tedjomukti/ Red: Agung Sasongko
Berdoa (Ilustrasi)
Foto: Republika/Thoudy Badai
Berdoa (Ilustrasi)

IHRAM.CO.ID Dilansir di aboutislam.net Wakil Presiden Asosiasi Muslim Britanua Ustazah Ameena Blake menjelaskan ada empat cara agar memiliki kedamaian hati yang juga berpengaruh dalam menjalani hidup tenang, diantaranya,

Pertama, penerimaan.

Baca Juga

Allah SWT adalah pemberi segalanya. Jadi ketika kehilangan kekuatan dan merasa rentan, maka mulai berpikir secara negatif. Dan ketika hati mulai berpikir negatif, itu membuka pintu setan dan bisikan-bisikan jahat.

Muslim harus meyakini rizki setiap makhluk telah tertulis. Allah SWT telah memutuskan apa yang akan kita miliki dan apa yang tidak akan kita miliki. Allah telah berfirman dalam surat Az Zariyat ayat 58,

إِنَّ اللَّهَ هُوَ الرَّزَّاقُ ذُو الْقُوَّةِ الْمَتِينُ

Sungguh Allah, Dialah pemberi rezeki yang mempunyai kekuatan lagi sangat kokoh.

Kedua, membersihkan hati

Sangat penting untuk membersihkan hati dan menyingkirkan dosa. Pelajaran pertama umat manusia adalah pembersihan hati dari dosa. Doa Nabi Adam dan siti Hawa dapat dicontoh seperti yang terdapat dalam surat Al A'raf ayat 23, 

قَالَا رَبَّنَا ظَلَمْنَا أَنْفُسَنَا وَإِنْ لَمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُونَنَّ مِنَ الْخَاسِرِينَ

Keduanya berkata, Ya Tuhan kami, kami telah menzalimi diri kami sendiri. Jika Engkau tidak mengampuni kami dan memberi rahmat kepada kami, niscaya kami termasuk orang-orang yang rugi.

 

 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement