Senin 27 Dec 2021 05:26 WIB

Saudi Perketat Pembatasan di Masjid

Kasus Covid-19 baru di Arab Saudi melampaui angka 300 dalam dua hari terakhir.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Agung Sasongko
Suasana Masjid al Haram.
Foto: AP Photo/Amr Nabil
Suasana Masjid al Haram.

IHRAM.CO.ID, RIYADH -- Menteri Urusan Islam dan Panggilan Abdulatif Al-Sheikh telah mengeluarkan surat edaran kepada karyawan di masjid untuk mendesak para jamaah mematuhi semua tindakan pencegahan kesehatan. Khususnya menjaga jarak dan mengenakan masker guna mengurangi penyebaran Covid-19.

Surat edaran ini untuk memastikan kepatuhan jamaah dengan tindakan pencegahan terhadap Covid-19. Ini dilakukan di tengah tren peningkatan tingkat infeksi setelah berbulan-bulan mengalami penurunan yang signifikan.

Baca Juga

Dilansir ABNA, Ahad (26/12), Surat edaran tersebut dikeluarkan setelah ditemukan sejumlah pelanggaran yang dipantau dalam menerapkan pemakaian masker dan menjaga jarak di beberapa masjid. Selain itu, Al-Sheikh juga menginstruksikan pemantau masjid untuk melakukan tur inspeksi harian guna memastikan tindakan pencegahan dipatuhi dan melaporkan pelanggaran.

Dikutip Saudi Gazette, kasus Covid-19 baru di Arab Saudi melampaui angka 300 untuk hari kedua berturut-turut pada Sabtu (25/12) dengan 325 infeksi baru tercatat selama 24 jam terakhir. Sebelumnya, kasus Covid-19 sekitar 50 selama beberapa pekan terakhir sebelum naik di atas angka 200.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement