Senin 14 Feb 2022 16:23 WIB

Al-Moanis, Desa Tradisional Arab Saudi di Dhahran Al-Janub

Desa Al-Moanis, Desa Tradisional Saudi di Dhahran Al-Janub arab.

Rep: Ratna ajeng tejomukti/ Red: Muhammad Hafil
Desa Al-Moanis, Desa Tradisional Saudi di Dhahran Al-Janub
Foto: Arab News
Desa Al-Moanis, Desa Tradisional Saudi di Dhahran Al-Janub

IHRAM.CO.ID,ABHA -- Desa Al-Moanis Kegubernuran Dhahran Al-Janub, terletak 150 km tenggara kota Abha. Wilayah ini dicirikan oleh desa-desa tradisional dan gaya arsitekturnya.

Salah satu desa ini adalah desa Al-Moanis, yang dikenal dengan berbagai kastil dan bentengnya, dengan beberapa di antaranya setinggi enam lantai. Hal ini menjadi salah satu fitur situs yang menarik pengunjung.

Baca Juga

Dilansir di Arab News, Senin (14/2), desa ini terdiri dari bagian atas yang dikenal sebagai "Haydan" dan bagian bawah dikenal sebagai "Dar Al-Arak". Mereka terletak di tepi Wadi Al-Areen, salah satu lembah terbesar di Dhahran Al-Janub.

Di antara dua bagian ini, pengunjung bisamenemukan "Aatef Al-Moanis". Ini adalah situs yang terkenal dengan pertaniannya, dimana masyarakat menanam berbagai jenis biji-bijian, dari jagung hingga gandum dan jelai, bersama dengan kebun buah delima, ara, anggur dan jeruknya.

Al-Moanis dianggap sebagai salah satu desa tertua di provinsi Asir. Wilayah tersebut memiliki sekitar 100 rumah, yang sebagian besar berbentuk seperti istana. Mereka dikelilingi oleh benteng yang tinggi dan kokoh, yang terbuat dari batu dan lumpur.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement