Sabtu 04 Jun 2022 03:28 WIB

Calhaj NTB Dijadwalkan Berangkat 20-27 Juni

Untuk penerbangan kloter pertama jamaah asal NTB pada tanggal 20 Juni.

Calon jamaah haji di Lombok Barat (ilustrasi)
Foto: Dok Humas Pemkab Lombok Barat
Calon jamaah haji di Lombok Barat (ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok menyatakan, jadwal keberangkatan jamaah calon haji (JCH) di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menuju Tanah Suci Mekkahpada 20-27 Juni 2022."JCH asal NTB diberangkatkan dari Embarkasi Bandara Lombok menuju Jeddah menggunakan pesawat Boeing 777-300, karena saat ini Bandara Lombok sudah bisa didarati pesawat sekelas Boeing 777," kata Humas PT Angkasa Pura I Bandara Lombok Arif Haryanto di Praya, Jumat (3/6/2022).

Untuk penerbangan kloter pertama jamaah asal NTB pada tanggal 20 Juni itu sebanyak 393 jamaah termasuk pendamping diberangkatkan pukul 08.55 Wita dan tiba di Jeddah pukul 14.50 WIB. Selanjutnya pada tanggal 21 Juni, jumlah JCH yang berangkat sebanyak 393 dan mulai terbang dari Bandara Lombok pukul 17.30 Wita, tiba di Jeddah pukul 23.25 WIB.

Baca Juga

Selanjutnya, pada tanggal 22 Juni sebanyak 393 jamaah diberangkatkan pukul 02.30 Wita dan tiba di Jeddah pukul 08:25 WIB. Sedangkan pada tanggal 24 Juni sebanyak 393 jamaah diberangkatkan pukul 11.05 Wita dan tiba di Jeddah pukul 17.00 WIB.

Pada tanggal 25 Juni sebanyak 393 jamaah diberangkatkan pukul 21.30 Wita dan tiba di Jeddah pukul 03.25 WIB.Untuk jamaah kloter terakhir asal NTB pada tanggal 27 Juni sebanyak 109 jamaah diberangkatkan pukul 03.50 Wita dan tiba di Jeddah pukul 11.20 Wita.

"Total JCH asal NTB yang berangkat tahun ini termasuk pendamping sebanyak 2.074 orang," katanya.

PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok telah siap melayani pemberangkatan jamaah calon haji yang akan melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci.JCH asal NTB diberangkatkan dengan enam kelompok terbang (kloter) sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan dan menggunakan Garuda Indonesia"JCH asal NTB akan dibawa menggunakan pesawat Garuda Indonesia menuju Jeddah mulai 20 Juni 2022. Sedangkan kepulangan jamaah haji asal NTB mulai 31 Juli 2022," katanya.

Sebagai salah satu persiapan menyambut penerbangan haji tahun ini, Tim Garuda Indonesia telah melakukan survei teknis operasional fasilitas sisi udara Bandara Lombok.Kegiatan ini dilakukan dalam rangka rencana pengoperasian pesawat berbadan besar (wide body) jenis Boeing 777-300ER yang akan digunakan oleh maskapai Garuda Indonesia untuk mengangkut calon jamaah haji dari NTB tahun ini.

"Berdasarkan hasil survei teknis operasional terhadap fasilitas taxiway, apron, dan runway Bandara Lombok siap untuk melayani penerbangan haji dengan pesawat B777-300ER dengan MTOW (Maximum Take Off Weight) atau berat lepas landas maksimum," katanya.

Sebelumnya, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Nusa Tenggara Barat, Zaidi Abdad mengatakan, bahwa pihaknya tengah melakukan persiapan pelunasan dan keberangkatan khusus bagi jamaah yang sudah masuk lis sesuai kuota sebanyak 2.054 orang."Sementara itu untuk BPIH tahun ini sebesar Rp41.647,041, jumlah itu meningkat dibanding tahun sebelumnya sekitar Rp38 juta-an," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement