Kamis 18 Sep 2014 19:43 WIB

Tim Keamanan Kerahkan 18 Helikopter Untuk Keamanan Tanah Suci

Rep: hilyatun nishlah/ Red: Damanhuri Zuhri
Pemandangan kota suci Makkah.
Foto: AP/Amr Nabil
Pemandangan kota suci Makkah.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKKAH -- Tim Keamanan Udara Umum Arab Saudi akan mengerahkan 18 helikopter untuk ditempatkan di Tanah Suci, Makkah maupun Madinah, seperti yang dilaporkan Saudi Gazette, Rabu (17/9).

Komandan Tim, Mayjen Mohammed Bin Eid Al-Harbe mengatakan, helikopter ini bertugas untuk memantau pergerakan lalu lintas dan tempat peziarah.

"Sebanyak 450 petugas teknis dan administratif maupun swasta akan terlibat dalam pelaksanaan operasi keamanan ini," jelasnya.

Al-Harbe mengatakan, helikopter akan menindaklanjuti pergerakan jamaah antara Makkah dan Madinah , sebelum dan setelah pelaksanaan ibadah haji.

"Helikopter dilengkapi dengan state-of-the-art alat untuk pengawasan dan pemantauan ketat kondisi keamanan dan lalu litas," lanjutnya.

Al Harbe mengatakan helikopter pun telah dilengkapi petugas kesehatan yang akan bertugas melakukan evakuasi apabila dalam kondisi yang darurat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement