Jumat 22 Mar 2019 14:00 WIB

Kemenag Usul Layanan Mobile Biomertrik di 140 Titik

Kemenag pun siap memfasilitasi tempat pelaksanaan perekaman biometrik

Rep: Andrian Saputra/ Red: Agung Sasongko
Gedung Kemenag
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Gedung Kemenag

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Kasubdit Dokumen Haji Direktorat Pelayanan Haji Dalam Negeri Kemenag, Nasrullah Jasam mengatakan, Kementerian Agama telah meminta Visa Facilitation Service (VFS) Tasheel untuk mempercepat pengadaan bio mobile layan biometrik di wilayah-wilayah yang belum terjangkau.

Untuk pelayanan perekaman biometrik dengan bio mobile, jelas Nasrullah nantinya perangkat dan sumber daya tenaga berasal dari VFS Tasheel. Sementara Kementerian Agama akan memberikan lokasi-lokasi strategis agar proses perekaman biometrik dapat memudahkan jamaah dan pihak VFS Tasheel.

Baca Juga

“Kita buat titik kumpul misalnya ada Kabupaten Kota yang berdekatan kita buat titik kumpul yang memungkinkan diakses jamaah, nanti pihak Tasheel dengan fasilitas bio mobilnya mendatangi titik kumpul itu,” katanya.

Nasrullah mengatakan Kemenag mengusulkan agar bio mobile layanan biometrik itu bisa segera hadir di 140 titik. Kemenag pun siap memfasilitasi tempat pelaksanaan perekaman biometrik di Kanwil Kemenag di tiap wilayah yang ditunjuk. Bahkan menurutnya VFS Tasheel dapat melakuk perekaman biometrik dengan bio mobile di Embarkasi Haji untuk lebih memudahkan.

Menurut Nasrullah perekaman biometrik tersebut harus selesai pada April mendatang untuk mempermudah proses selanjutnya mulai dari pengiriman paspor jamaah ke pusat hingga proses penyelesaian pada Juni. Karenanya, Kemenag pun berharap bio mobile sudah bisa beroperasi pada akhir Maret ini.

“Kita minta akhir bulan Maret ini sudah ready semua (bio mobile) jadi April itu (biometrik) sudah selesai, Mei konsen untuk pengiriman paspor ke pusat, Juni penyelesaian dan Juli jamaah berangkat,” katanya.

Berbeda dengan tahun lalu di mana pelaksanan biometrik dilakukan jelang keberangkaran ke tanah suci di Embarkasi usai jamaah mendapatkan visa, pada pelaksanaan ibadah haji tahun ini perekaman biometrik berlangsung jauh-jauh hari dan dilakukan di kantor VFS Tasheel yang sudah tersebar. Nasrullah menjelaskan hal itu karena pada tahun ini perekaman biometrik menjadi bagian dari syarat untuk mendapatkan visa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement