Rabu 20 Jan 2021 19:41 WIB

Nigeria Segera Terima 100 Ribu Vaksin Pfizer

Pihak berwenang akan memastikan vaksin sampai hingga ke daerah pedesaan.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Ani Nursalikah
Nigeria Segera Terima 100 Ribu Vaksin Pfizer. Operasi vaksinasi COVID-19 dengan vaksin Pfizer-BioNTech di Rumah Sakit San Paolo, Milan, Italia, 04 Januari 2021.
Foto:

Shuaib menyebut instansinya memiliki kapasitas yang memadai untuk menyimpan vaksin. Menurut Shuaib, NPHDA sudah memiliki tiga peralatan Ultra Cold Chain (UCC). Rencananya 100 ribu dosis vaksin yang diharapkan akan menempati hanya 500 liter ruang kulkas.

"Dengan setiap item peralatan memiliki kapasitas 700 liter. Tiga di antaranya berkapasitas total 2.100 liter kulkas. Jadi, kami punya lebih dari cukup ruang untuk 100 ribu dosis vaksin yang akan dibawa pertama kali," ujar Shuaib.

 

Sebelumnya, Pejabat kesehatan Pemerintah Nigeria memperingatkan masyarakat tentang penggunaan vaksin virus corona palsu karena dapat menyebabkan penyakit serupa Covid-19. Badan Nasional Pengawasan dan Pengawasan Obat dan Makanan (NAFDAC) mewanti-wanti akibat fatal yang bisa ditimbulkannya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement