Kamis 10 Jun 2021 19:50 WIB

Kemenkes Rancang Strategi Tekan Kasus DBD Hingga 2030

Kemenkes menargetkan menekan laju kasus kurang dari 37 per 100 ribu penduduk.

Petugas melakukan pengasapan (fogging) untuk memutus siklus hidup nyamuk aedes aegypti di salah satu kompleks perumahan di Kelurahan Lepolepo, Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (6/10/2020). Pengasapan itu untuk mencegah meluasnya wabah penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) serta memutus siklus hidup nyamuk aedes aegepty.
Foto:

Tim pakar juga tengah merumuskan masalah anggaran yang sudah diterjemahkan dalam operasional secara terintegrasi dengan dana subsidi Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) dan Dana Desa yang disatukan dengan komitmen pemerintah pusat dan daerah.

Pembahasan draft aturan baru tersebut juga melengkapi strategi pemerintah dalam upaya penanggulangan dengue di tengah masyarakat, seperti penguatan sistem surveilans dan manajemen kejadian luar biasa, penguatan tata laksana dengue yang komprehensif.

Peningkatan partisipasi dan kemandirian masyarakat, penguatan komitmen pemerintah pusat dan daerah serta partisipasi mitra dan multi sektor, dan terakhir pengembangan kajian, penelitian dan inovasi sebagai dasar penetapan kebijakan berbasis bukti.

"Yang kami bahas adalah bagaimana strategi tersebut terimplementasi dengan bagus," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement