Rabu 25 Aug 2021 13:45 WIB

Wamenag Ajak Dosen Aktif dalam Penguatan Moderasi Beragama

Dosen diminta aktif dalam gerakan penguatan moderasi beragama.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Agung Sasongko
Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa’adi.
Foto:

“Sebagai civitas akademika, para dosen perlu hadir memberikan pencerahan. Dampingi dan advokasi masyarakat sehingga dewasa dalam bermedia digital dan menjadikannya sebagai instrumen memperkuat semangat keindonesiaan,” kata dia.

Kegiatan webinar tersebut digelar Dewan Dosen Indonesia, Senin (23/8). Hadir dalam kegiatan yaitu, Ketua Umum Dewan Dosen Indonesia, Ahmad Zakiyuddin, beserta jajarannya.

 

Acara ini juga diikuti para pengurus Persatuan Guru Besar Indonesia (PERGUBI), Persaudaraan Dosen Republik Indonesia (PDRI), Forum Silaturahmi Doktor Indonesia (FORSILADI), Perkumpulan Dosen Program Hibah Indonesia (PDPHI), Ikatan Doktor Ilmu Komunikasi (IDIK), Asosiasi Ilmu Hubungan Internasional Indonesia (AIHII), serta Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi (FKPT). 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement