IHRAM.CO.ID, DUBAI -- Departemen Urusan Islam dan Kegiatan Amal di Dubai (IACAD) mengumumkan pembukaan Masjid Sheikha Fatima binti Mohammed di Hatta, Senin (22/11). Masjid ini dibangun atas biaya Sheikha Fatima binti Mohammed bin Ahmed bin Suleiman.
Direktur Pusat Allisaili, Dr Muhammad Suhail Al Muhairi, dilaporkan menghadiri upacara pembukaan. Dalam pidatonya, Dr Al Muhairi menyoroti keinginan IACAD mengawasi masjid-masjid di Dubai.
Dilansir di Gulf News, Selasa (23/11), ia juga menjelaskan keutamaan membangun masjid dalam Islam. Abdul Rahman Munir Raja lantas membacakan ayat-ayat dari Alquran setelah menyampaikan pidato pembukaan.
Masjid tersebut dibangun dengan gaya lokal dan dipercantik dengan kubah beton yang terletak di tengah atap masjid. Beberapa fasilitas yang ada di dalamnya seperti ruang sholat, wudhu, toilet, tempat parkir, serta ruangan untuk imam.
Masjid Sheikha Fatima binti Mohammed disebut mampu menampung lebih dari 530 jamaah. Dengan 474 jamaah berada di aula pria dan 58 lainnya di aula wanita.
IACAD merupakan lembaga yang berfungsi mengelola dan mengawasi masjid, dengan tujuan meningkatkan perannya dalam kehidupan individu dan masyarakat, melalui implementasi rencana strategis di bidang konstruksi dan arsitektur bekerja sama dengan otoritas lain.
Sumber:
https://gulfnews.com/uae/dubai-opens-sheikha-fatima-bint-mohammed-mosque-in-hatta-region-1.83878177