Selasa 21 Dec 2021 04:40 WIB

Apakah Kita Bisa Bertemu Keluarga yang Lebih Dulu Wafat?

Apakah kita bisa bertemu keluarga yang lebih dulu wafat?

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Agung Sasongko
Kematian (ilustrasi)
Foto:

Namun dia mengingatkan bahwa pertemuan, saling bertanya dan dialog tersebut hanya bisa terjadi atas izin Allah SWT dan jika mereka termasuk orang-orang yang diberikan keberkahan.

Karena itu, jika mereka termasuk golongan yang sebaliknya, maka mereka justru akan disibukkan dengan nasibnya atas apa yang dilakukan selama di dunia dan juga disibukkan dengan siksaannya 

Ibnu Qoyyim al-Jauziyah juga menjelaskan, selama di alam barzakh, roh orang-orang yang meninggal dunia bisa saling bertemu. Dasarnya adalah Surah An-Nisa ayat 69. Allah SWT berfirman:

"Dan siapa yang menaati Allah dan Rasul-(Nya), mereka itu akan bersama-sama dengan orang-orang yang dianugerahi nikmat oleh Allah, yaitu nabi-nabi, para shiddiqin, syuhada, dan orang-orang yang salih. Mereka merupakan teman yang sebaik-baiknya."

Ibnu Qoyyim mengatakan bahwa ayat tersebut turun saat para sahabat Rasulullah SAW khawatir jika Nabi meninggal dunia dan berpisah dengan mereka.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement