Jumat 31 Dec 2021 19:19 WIB

 Majelis Az-Zikra Ajak Bangsa Indonesia Ciptakan Kedamaian

Majelis Az-Zikra ajak seluruh masyarakat untuk terus ciptakan kedamaian.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Agung Sasongko
Ustaz Abdul Syukur memberikan tausiyah saat muhasabah akhir tahun pada acara Dzikir Nasional 2019 di Masjid Agung At- Tin, Jakarta, Rabu (1/1).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Ustaz Abdul Syukur memberikan tausiyah saat muhasabah akhir tahun pada acara Dzikir Nasional 2019 di Masjid Agung At- Tin, Jakarta, Rabu (1/1).

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Pimpinan Majelis Az-Zikra, KH Muhammad Abdul Syukur Yusuf, mengajak seluruh masyarakat untuk terus menciptakan kedamaian. "Indonesia ini sangat luas dan milik kita bersama. Ayo kita bangun, jaga dan ciptakan kedamaian. Saling menghormati menghargai dan mengedepankan kemaslahatan," ujarnya saat dihubungi Republika, Jumat (31/12).

Tak hanya itu, ia juga menyampaikan harapannya agar setiap pihak kembali kepada Allah SWT. Dalam QS Al-A'raf ayat 96 disebutkan, Allah SWT mencurahkan keberkahan dari langit dan bumi, untuk orang yang beriman dan bertakwa.

Baca Juga

Karena itu, dimomentum tahun baru ini, Ustaz Syukur mengajak semua pihak, khususnya umat Islam, untuk bersama-sama membangun keimanan dan ketakwaan. Salah satunya dengan berdzikir kepada Allah, muhasabah, dan menyiapkan masa depan yang lebih baik.

"Yang perlu dicatat, Allah SWT yang mengkaruniakan semua ini. Maka, jangan tinggalkan Allah dan selalu bersama dengan Allah SWT," kata dia.

Republika kembali menggelar kegiatan Dzikir Nasional menyusul pergantian tahun. Acara rutinan ini dilaksanakan secara virtual, bekerja sama dengan Majelis Az-Zikra.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement