Selasa 13 Oct 2015 11:14 WIB

DPR Minta Pemerintah Siapkan Konsep Perlindungan Haji

Rep: c16/ Red: Agung Sasongko
Haji
Foto: AP/Hassan Ammar
Haji

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selain fokus pada aspek bimbingan ibadah, DPR meminta pemerintah beri perhatian aspek perlindungan dan keamanan jamaah haji.

Wakil Ketus Komisi VIII Shodiq Mujahid mengatakan, konsep perlindungan dan keamanan ini termasuk kurikulum diklat perlindungan kemanan bagi jamaah. Diklat perlindungan keamanan untuk jamaah itu meliputi

perlindungan dan keamanan di pondokan, angkutan, perjalanan, masjid Haram, toilet umum, tempat jumroh dan di Muzdalifah.

Shodiq juga mengusulkan agar pemerintah melakukan lobi kepada Arab Saudi untuk menambah jumlah dan kualitas tenaga keamaman. "Indonesia pun harus siap apabila diminta berpartisipasi dalam mempersiapkan tenaga keamanan," kata dia, Selasa (13/10).

 

Terlepas dari setuju atau tidaknya pemerintah Arab Saudi, Shodiq mengusulkan, pemerintah Indonesia tetap menyiapkan anggaran diklat perlindungan dan keamanan serta penambahan personil keamanan.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement