Senin 01 Jan 2018 10:08 WIB

Menteri Transportasi Saudi Uji Perjalanan Madinah-Makkah

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Agus Yulianto
Kereta api ceat Haramain siap layani rute Jeddah-Madnah.
Foto: saudigazette.com
Kereta api ceat Haramain siap layani rute Jeddah-Madnah.

IHRAM.CO.ID, RIYADH -- Menteri Transportasi Arab Saudi Nabil Al-Amoudi melakukan perjalanan menggunakan kereta api cepat Haramain pada Ahad (31/12). Ia melakukan perjalanan tanpa henti sepanjang 450 km dari stasiun Madinah ke Makkah.

Dilansir dari Arab News pada Senin (1/1), ketua organisasi kereta api Saudi dan Saudi Railways Company (SAR) itu ingin memeriksa kesiapan proyek sebelum operasi komersial layanan Haramain. Otoritas transportasi publik menunjuk Presiden Organisasi Kereta Api Saudi Rumaih Al-Rumaih, Duta Besar Spanyol Alvaro Iranzo, Kepala Eksekutif SAR Bashar Al-Malik, dan beberapa pemimpin nasional mengerjakan proyek tersebut.

Proyek ini juga dipercayakan pada para ahli dari konsorsium untuk pengoperasian kereta api berkecepatan tinggi Masjid Suci. Al-Amoudi mengatakan, proyek ini memiliki kepentingan strategis dan menarik perhatian global.

Karena ini adalah salah satu proyek transportasi umum yang menghubungkan dua Masjid Suci di Makkah dan Madinah, kata Al-Amoudi.

Ia menuturkan, selain bermanfaat mengangkut jamaah umrah dan haji, proyek ini bertujuan memfasilitasi transportasi warga dan penduduk di Kerajaan. Kereta api berkecepatan tinggi itu melewati lima stasiun sepanjang tahun.

Presiden Organisasi Kereta Api Saudi Rumaih Al-Rumaih membenarkan perjalanan dinas ini menjadi ajang uji coba rel kereta api berkecepatan tinggi. Perjalanan ini juga mengajak penumpang menikmati sejumlah fasilitas kereta api cepat.

"Perjalanan ini meningkat secara bertahap sampai operasi komersial penuh, "ujar Al-Rumaih. Terkait harga tiket, pihak terkait tengah merumuskan harga yang sesuai dengan ukuran layanan kereta api cepat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement