Jumat 14 Jan 2022 23:35 WIB

Musim Dingin, Islamic Relief Bantu Ratusan Keluarga di Newham

Islamic Relief UK membantu lebih dari 500 keluarga dengan paket makanan

Rep: Alkhaledi Kurnialam / Red: Esthi Maharani
Islamic Relief UK mendukung Proyek Komunitas Newham untuk membantu lebih dari 500 keluarga dengan membagikan paket makanan
Foto: About Islam
Islamic Relief UK mendukung Proyek Komunitas Newham untuk membantu lebih dari 500 keluarga dengan membagikan paket makanan

IHRAM.CO.ID, NEWHAM--Kenaikan biaya energi, ditambah dengan meningkatnya tingkat inflasi, membuat biaya hidup lebih mahal di berbagai wilayah di Inggris. Salah satunya adalah bagi warga di Newham yang memaksa mereka memilih antara pemanas atau makan.

Dilansir dari About Islam, Kamis (13/1), ketika banyak keluarga terus berjuang secara finansial karena pandemi, Islamic Relief UK mendukung Proyek Komunitas Newham untuk membantu lebih dari 500 keluarga. Badan amal itu membantu dengan paket makanan musim dingin pada Selasa (11/1).

Baca Juga

“The Newham Community Project melakukan pekerjaan luar biasa untuk membantu orang-orang yang secara finansial terkena dampak pandemi,” Tufail Hussain, Direktur Islamic Relief UK mengatakan dalam sebuah pernyataan yang dipublikasikan secara online.

“Musim dingin ini, kami berharap dapat membantu meringankan beberapa tantangan yang dihadapi keluarga dan Islamic Relief UK dengan bangga bermitra dengan Newham Community Project dan Stephen Timms MP untuk mendukung keluarga rentan dengan paket makanan yang sangat dibutuhkan,"tambahnya.

Proyek Komunitas Newham adalah di antara minoritas kecil yang memberikan bantuan dan dukungan kepada keluarga dan individu miskin tanpa bantuan dana publik. Ini termasuk untuk siswa internasional dan keluarga mereka yang juga harus membayar biaya pendidikan yang sangat tinggi.

“Kelaparan dan kemiskinan masih sangat luas, dan kami menyediakan makanan dan kebutuhan untuk membantu mendukung mereka yang tidak memiliki sumber dana publik, menghadapi kerentanan dan kemiskinan.  Organisasi seperti Islamic Relief UK memungkinkan hal ini," kata Elyas Ismail, Chief Operating Officer, Newham Community Project.

Islamic Relief UK prihatin dengan meningkatnya tingkat kemiskinan, karena itu mereka berencana untuk mendistribusikan lebih dari 8000 paket makanan dan 20.000 makanan yang dimasak pada musim dingin ini.

Islamic Relief UK bekerja sama dengan Masjid seperti Masjid Green Lane di Birmingham, yang telah melihat peningkatan jumlah pengguna ke bank makanan mereka selama pandemi.  Masjid Al Falah di kota yang sama juga mengalami peningkatan 30 persen dalam rumah tangga yang harus mereka sediakan makanan hanya dalam enam minggu terakhir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement