Senin 17 Jan 2022 18:18 WIB

 Republika Raih Anugerah Media Pendukung Gerakan Zakat

Republika menerima Baznas Award dalam kategori media pendukung gerakan zakat.

Rep: Fuji Eka Permana/ Red: Agung Sasongko
Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI KH. Noor Achmad memberikan pengahargaan kepada Wakil Pemimpin Redaksi Republika Nur Hasan Murtiaji dalam acara Baznas Award 2022 di Jakarta, Senin (17/1/2022). Republika mendapatkan pengargaan Baznas Award 2022 Ketegori Media Pendukung Gerakan Zakat Indonesia pada Media Cetak.Prayogi/Republika
Foto:

Prof Noor menegaskan, kerjasama Baznas dan Republika dalam memperjuangkan perzakatan di Indonesia diharapkan tidak akan pernah putus. 

Di tempat yang sama, Wakil Pemimpin Redaksi Republika, Nur Hasan Murtaji, mengatakan, alhamdulillah Republika mendapatkan penghargaan dari Baznas sebagai media pendukung gerakan zakat di Indonesia. Republika berperan serta dalam memberikan literasi kepada umat termasuk literasi tentang zakat. Dengan itu Republika turut membantu memperluas cakupan zakat.

 "Dalam hal ini Republika sebagai media massa punya peran untuk memberikan literasi kepada umat dalam memberikan pemahaman dan penyadaran tentang peran pentingnya zakat bagi seorang Muslim," kata Hasan di acara HUT BAznas ke-21 dan penyerahan Baznas Award 2022.

Ia menegaskan, bagaimana pun zakat bagi seorang Muslim adalah wajib bagi yang mampu. Republika berperan memberikan literasi supaya masyarakat yang mempunyai kemampuan finansial memiliki kesadaran bahwa mereka punya kewajiban untuk berbagi kepada umat Islam yang layak menerima zakat. 

"Republika mengucapkan terimakasih kepada Baznas, karena upaya Republika memberikan literasi kepada umat diapresiasi sebagai bagian dari upaya mendukung gerakan zakat di Indonesia, Republika mengucapkan terimakasih untuk itu," ujarnya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement