IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin memastikan paspor jamaah calon haji 2017 telah siap 80 persen. Lukman mengatakan, paspor jamaah calon haji gelombang pertama yang akan tiba di Madinah telah rampung.
"Sekarang kami fokus menyelesaikan seluruh dokumen perjalanan haji, baik paspor maupun visa. Paspor sudah 80 persen," katanya saat memberi pembekalan kepada petugas Media Center Haji (MCH) 2017 di Kementerian Agama, Senin (17/7).
Sedangkan terkait visa, Lukman menambahkan, merupakan kewenangan pemerintah Arab Saudi. Dokumen perjalanan haji jamaah yang bisa diproses adalah yang telah memiliki data lengkap, seperti hotel tempat menginap dan nomor kloter.
Menurutnya, karena pemrosesan dilakukan secara online, dalam satu hari pemerintah Saudi bisa mengeluarkan ratusan ribu dokumen perjalanan haji. Lukman mengaku optimistis pada saatnya paspor dan visa akan terselesaikan. "Pada 27 Juli mudah-mudahan sudah selesai semua. Gelombang I sudah aman. Gelombang II yang akan tiba di Jeddah belum semua karena diproses bertahap," ujarnya.
Tahun ini Indonesia memberangkatkan 221 ribu jamaah calon haji. Sebanyak 204 ribu merupakan jamaah reguler, dan 17 ribu adalah jamaah khusus.
Gelombang pertama jamaah haji dari Tanah Air menuju Madinah akan berangkat pada 28 Juli. Sedangkan awal pemberangkatan jamaah calon haji gelombang II dari Tanah Air ke Jeddah dimulai pada 12 Agustus.