Ahad 07 Nov 2021 16:58 WIB

Dirjen PHU: IPHI Miliki Peran Strategis Edukasi Umat

IPHI harus memberikan kontribusi kepada pemenuhan pengetahuan calon jamaah haji

Rep: Ali Yusuf/ Red: Agung Sasongko
Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Prof Hilman Latief.
Foto:

Seperti diketahui Pengurus Pusat Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia Periode 2021-2026 resmi dikukuhkan oleh H. Ismed Hasan Putro selaku Ketua Umum terpilih dalam Muktamar VII Surabaya Agustus 2021.

Pengkuhan berlangsung di Gedung Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Sabtu (6/11). 

Hadir mantan Wapres Jusuf Kalla selaku Ketua Dewan Kehormatan, yang siang itu menyerahkan pataka IPHI sebagai simbol diresmikannya kepengurusan dan segera menjalankan tugasnya merealisasikan program kerja keummatan. Menurut salah seorang anggota formatur Prof. Wasir Thalib Kepengurusan PP IPHI kali ini sebanyak 93 orang, relatif gemuk, karena banyak hal masalah keumatan yang memang perlu disikapi oleh IPHI. 

"Bukan hanya masalah perhajian, tetapi juga pembinaan pasca haji, pemberdayaan umat, soal pangan, kesehatan, lingkungan, hukum dan advokasi haji dan umroh, serta ekonomi kreatif, profuk halal  dan komunikasi publik," kata Prof Wasir Thalib melalui keterangan tertulisnya kepada Republika, kemarin malam.

Nama-nama pengurus lainnya, di antaranya adalah Mayjen Purn. Ahmad Yani Basuki sebagai Wakil Ketua Umum, dan Nur Hasanah juga sebagai Wakil Ketua Umum. Sedangkan Sekjen Abidinsyah Siregar, Wakil Sekjen Arief Nurrawi, dan Hanik Rofikoh. 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement