Senin 07 Aug 2017 23:46 WIB

9 Calon Haji Riau Dirawat di Madinah

Jamaah haji dirawat di Madinah.
Foto: Republika/Ani Nursalikah
Jamaah haji dirawat di Madinah.

IHRAM.CO.ID, PEKANBARU -- Sebanyak sembilan calon haji asal Provinsi Riau mendapatkan perawatan di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah. Sembilan calon haji itu mendapatkan perawatan karena kondisi mereka melemah karena sakit.

"Kemungkinan kelelahan sehingga harus dirawat di klinik, sedangkan informasi yang jelas tentang penyakit calon haji tersebut belum diperoleh," kata Plh Kabid PHU Kanwil Kemenag Riau, Saifunnajar MH dalam keterangannya, Senin (7/8).

Menurut Saifunnajar, dua dari sembilan jaamah calon haji yang mengalami kondisi melemah, yakni Samidi Citro Sentono (69 tahun), asal Kabupaten Siak Kloter 06 Batam dan Sri Kristawati Zainal (50) asal Kota Pekanbaru Kloter 03 Batam.

Saifunnajar mengatakan, pihaknya terus meningkatkan koordinasi untuk mendapatkan informasi jelas tentang kondisi kesehatan jamaah tersebut dari Madinah.

Calon haji asal Embarkasi Batam yang juga sedang dirawat Madinah adalah Niklan Haryani Nasir (59), Mohammad Syuaib (65), Misrin Darus Sukmoro (65), Sukmahadaini Dogok (56).

Total calon haji Riau berdasarkan data terakhir sebanyak 5.048 atau berkurang sebanyak 16 orang dari sebelumnya 5.064 orang. Belasan orang lainnya tidak jadi berangkat (batal) dan meninggal.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement