Jumat 19 Jan 2018 11:09 WIB

Abuja Akhiri Pengumpulan Iuran Haji pada Februari

Penjualan formulir haji sedang berlangsung.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Agus Yulianto
jamaah haji nigeria
Foto: AFP
jamaah haji nigeria

IHRAM.CO.ID,  ABUJA -- Dewan Kemanusiaan Jamaah Muslim di Wilayah Ibu Kota Federal (FCT) mengakhiri proses pengumpulan iuran haji 2018 pada akhir Februari. Langkah tersebut memungkinkan dewan mamatuhi batas waktu yang ditetapkan Komisi Haji Nasional Nigeria (NAHCON) pada 16 Maret 2018.

Direktur Dewan Kemanusiaan Peziarah Muslim Muhammad Bashir mengatakan,  penjualan formulir haji sedang berlangsung, dan berakhir pada Februari. "Itu juga terlepas dari jumlah calon jamaar yang terdaftar untuk haji 2018 melalui FCT," kata juru bicara Dewan Kemanusiaan Peziarah Muslim Mohammad Aliyu dilansir dari Premium Times Nigeria, Kamis (17/1).

Dia mengatakan, dewan mendesentralisasikan jasanya kepada enam dewan daerah untuk kenyamanan para jamaah yang ingin mendaftarkan diri melalui FCT. Dia optimistis, lankah tersebut memudahkan proses administrasi calon jamaah.

Bashir mengklaim, dewan mencapai tahap lanjut dalam persiapan latihan di Arab Saudi dengan mengamankan akomodasi yang nyaman di Makkah. Selain itu, dewan menyiapkan pengaturan makan dengan penyedia layanan untuk kontingen FCT untuk latihan haji 2018.

Bashir meminta, pimpinan dewan lebih berdedikasi terhadap tugas guna melengkapi keberhasilan yang dicatat dalam operasi haji sebelumnya. Dia juga memperingatkan, staf terhadap tindakan yang berpotensi menodai citra pemerintahan dan negara secara keseluruhan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement